Petenis Cantik Dan Berprestasi
Maria Yuryevna Kirilenko
adalah pemain tenis profesional dari Rusia. Kirilenko memenangkan gelar WTA pertamanya pada tahun 2005, mengalahkan Anna-Lena Groenefeld 6–3, 6–4 pada Cina Terbuka.
Pada tahun 2006, Kirilenko dipilih menjadi wajah pakaian tenis Adidas by Stella McCartney, yang dirancang oleh perancang busana Inggris Stella McCartney. Sejak Australia Terbuka 2006, Kirilenko memakai pakaian Adidas yang dirancang oleh Stella McCartney pada setiap pertandingan
Maria Yuryevna Sharapova
adalah seorang pemain tenis asal Rusia. Ia pernah menduduki peringkat 1 WTA dan sekarang berdomisili di Amerika Serikat, walaupun tetap menjadi warganegara Rusia
Sharapova telah menjuarai 4 gelar Grand Slam, termasuk Australia Terbuka (2008) dan AS Terbuka pada tahun 2006 dengan mengalahkan Justine Henin. Pada tahun 2004, ia mengalahkan Serena Williams di final Wimbledon.
Caroline Wozniacki
adalah petenis putri asal Denmark. Pada saat ini ia menduduki peringkat pertama dunia di WTA Tour. Wozniacki telah menjuarai dua belas gelar tunggal di level WTA dan merupakan runner-up di turnamen grandslam Amerika Terbuka 2009
Ana Ivanovic
adalah seorang petenis profesional. Pada 9 Juni 2008 Ivanovic menjadi pemain putri berperingkat satu di dunia setelah meraih gelar Perancis Terbuka setelah mengalahkan Dinara Safina di final.
Ivanovic telah bermain pada tiga final Grand Slam, pada Perancis Terbuka 2007, dikalahkan oleh Justine Henin, Perancis Terbuka 2008 (juara) dan pada Australia Terbuka 2008, dikalahkan oleh Maria Sharapova. Ivanovic juga mencapai semifinal Wimbledon 2007 dan Women's Tennis Association Tour Championships pada 2007. Ia menduduki puncak singgasana WTA selama 12 minggu.
Daniela Hantuchová
adalah seorang petenis profesional dari Slowakia. Per tanggal 23 Oktober 2006, ia berada pada peringkat 16 WTA untuk tunggal, dan 14 untuk ganda.