Caritau Kepribadian Seseorang dari Tanda Tangan

Kepribadian seseorang bisa diteliti tidak hanya melalui garis tangan saja, tetapi juga bisa dengan menggunakan tanda tangan. Tanda tangan mampu memberikan gambaran tentang kepribadian seseorang. Bentuk melengkung, memanjang atau vertikal, hingga ukuran besar dan kecil tanda tangan memperlihatkan kepribadian individu yang berbeda-beda

kalautau.com - Kepribadian Seseorang dari Tanda Tangan

Garis Di Bawah Tanda Tangan miring ke atas

Mempunyai keyakinan yang tinggi dan personality yang baik. Namun, bersifat kikir mereka juga percaya kepada kebahagiaan dalam kehidupan manusia. orang orang yang memiliki tanda tangan tersebut memiliki target yang tinggi

Tanpa Garis Di Bawah Tanda Tangan

Mereka ini selalu senang hidup dalam dunia sendiri dan mereka juga jarang mau mendengar pendapat orang lain.Mereka ini boleh di kategorikan sebagai pencinta alam tetapi mereka juga mempunyai sifat agak pelit serta tipe orang yang santai.

Tanda Tangan mirip dengan Nama

Mereka ini berkeinginan untuk menjadi bijak tetapi mereka tidak pernah berpikir. Mereka ini tidak konsisten, dan selalu menukar ide atau pandangan sendiri seperti angin. Golongan ini tidak pernah berpikir baik buruk tentang sesuatu perkara. Biasanya, orang lain bisa mengambil hati mereka dengan hanya memuji.

Tanda Tangan Tidak mirip dengan Nama Asli

Golongan ini mencoba untuk kelihatan bergaya, suka menyembunyikan sesuatu. Mereka jarang untuk berterus terang tetapi mereka merupakan pendengar yang baik dan senantiasa memberi perhatian tentang apa yang orang lain sedang katakan.

Bentuk tanda tangan kecil

Bentuk ini menyiratkan orang yang memiliki banyak rahasia. Bila berperkara dengannya sulit terselesaikan. Pernik-pernik pada tanda tangan pertanda hidup si empunya dimata-matai orang. Juga bisa diibaratkan sebagai gangguan dari luar. Bisa juga orang itu suka memanipulasi diri, mengada-ada atau bohong.

Tanda tangan disertai dengan tanda titik sebagai dekorasi

Tanda tambahan berupa titik ini biasanya muncul pada akhir tanda tangan. Hal ini menimbulkan kesan rasa waswas penulis kalau-kalau tanda tangannya dipalsukan oleh orang lain. Tanda titik bisa juga melambangkan pendirian yang stabil, rasa curiga, dan mencoba menjaga jarak.

Tanda tangan yang Naik

Tanda tangan yang naik menandakan ambisi Anda tinggi. Anda bermaksud mendaki tangga percintaan dan kesuksesan, dan tidak pernah berhenti. Tanda tangan Anda tidak menjadi lemah, terus maju ke depan dan naik ke atas. Bayangan yg positif ini memungkinkan nasib yang baik dalam kehidupan Anda.

Tanda tangan yg Melingkar

Anda terkunci dan menyendiri, tetapi pengasingan ini disengaja dan dipaksakan. Anda percaya, bahwa suatu batas yang melingkar harus dipasang untuk melindungi identitas dan gaya hidup Anda. Anda seorang individu yang merasa sangat marah terhadap campur tangan orang lain.

Tanda tangan banyak garis tegak

orang ini memiliki tipe untuk menutup diri dan sulit untuk di tebak kepribadiannya, karena orang tersebut sering menggunakan topeng kepribadian lain untuk mencari aman. namun ada beberapa hal yang bagus yaitu tipe orang yang tegas serta cekatan dalam mengambil sebuh keputusan.