Situs anda tidak terindex di google
Situs yang tercantum dalam hasil penelusuran google tidak dikirimkan secara manual tetapi ditemukan dan ditambahkan secara otomatis saat bot google merayapi situs anda. Situs yang tidak teindex oleh google, biasanya di sebabkan beberapa hal dan tidak menutup kemungkinan kesalahan terletak karena situs anda tidak di kenali google.
Lalu apa jadinya kalau situs anda tidak terindex google, yang jelas situs anda akan sepi pengunjung bahkan tidak ada yang mengunjungi situs tersebut selain anda sendiri. padahal tujuan utama anda membuat situs adalah membagikan informasi yang bermanfaat untuk orang lain.
Dalam posting kali ini, saya akan membagikan pengalaman saya tentang penyebab situs tidak terindex oleh mesin pencari. baiklah langsung saja ke pokok pembahasan.
Cek situs anda sudah terindex oleh penulusuran google
cara mudah mengetahui situs anda sudah terindex google apa belum, yaitu dengan menuliskan site:nama situs anda di penelusuran google. contoh untuk melihat blog ini sudah terindex di penelusaran google "site:kalautau.com". untuk lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini, sebagai contohnya.
jika mesin penelusuran sudah menampilkan nama situs anda seperti gambar di atas, dapat di pastikan bahwa google sudah mengindex nya.
Situs saya tidak ada di penelusuran google
jika situs anda tidak terindex oleh google kemungkinan ada bayak faktor yang mempengaruinya. mulai dari kesalahan dari kita sendiri dan bisa juga karena kesalahan perayapan google. selain itu google juga tidak bisa memungkiri bahwa bot mereka harus merayapi milyaran halaman situs. dan tidak menutup kemungkinan melwatkan situs anda.
Alasan situs tidak terindex mesin pencari
# Situs anda masih baru
hal tersebut bisa menyebabkan situs anda belum di kenali oleh penelusuran google. karena situs baru belum memiliki kaitan dengan situs situs yang lainnya, sehingga spider google belum sampai masuk merayapi situs anda.
# Design situs anda sulit di rayapi bot google
hal ini bisa di sebabkan karena banyak kesalahan di source code situs anda, dan situs tidak sesuai dengan ketentuan yang di berikan google. lalu apa aja ketentuanya? standard situs, wajib memiliki 4 elemen ini diantaranya tittle, header ,body dan footer. jika situs anda sudah terdapat 4 hal tersebut google akan dengan mudah merayapi situs anda.
# Google menjumpai kesalahan saat merayapi situs Anda
hal ini berkaitan erat dengan konfigurasi robot situs anda yang mencekal perayapan google. jika anda ingin tau lebih lanjut cara memaksimalkan perayapan blog anda, baca artikle ini "Memaksimalkan Perayapan Robot Blogspot". kesalahan perayapan meliputi pencekalan link internal / link ekternal di situs anda , navigasi menu, breadcum, content dan lain lain.
# Situs belum terdaftarkan di webmaster
meskipun penelusuran google tidak dikirimkan secara manual tetapi ditemukan dan ditambahkan secara otomatis, ada baiknya anda mendaftarkan situs anda di webmaster agar google lebih cepat mengenali situs anda. dengan cara login ke https://www.google.com/webmasters menggunakan akun google, setelah itu daftarkan situs anda serta jangan lupa memverifikasi nya.
# Situs anda di banned oleh google
jika situs anda di banned, kemungkinan besar konten anda masih tetap ada di penelusuran tapi lambat laun akan menghilang / terbuang jauh dari penelusuran. banyak hal yang menyebabkan situs anda di banned, diantaranya adalah karena situs anda di anggap spam ,situs anda terdapat malware yang membahayakan pengguna google.
demikianlah beberapa hal yang dapat saya bagikan untuk mengetahui "situs anda terindex di google", jika ada pertanyaan silahkan berkomentar yang relevan. terima kasih